Kompas.com |
JAKARTA, - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengaku tidak akan mengambil seluruh pendapatannya sebagai wakil gubernur. Dia telah memerintahkan Badan Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah (Bazis) DKI Jakarta untuk mengelola pendapatannya.
"Saya sudah perintahkan Bazis DKI dan Bazis Jakarta Selatan untuk berkoordinasi dengan personalia, dengan Pak Agus di BKD (Badan Kepegawaian Daerah), untuk seluruh pendapatan saya di Pemprov ini akan dikelola oleh teman-teman di Bazis DKI," ujar Sandi di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Selasa (31/10/2017).
Sandi menjelaskan, dia memutuskan untuk terjun ke dunia politik dan memimpin Ibu Kota bukan untuk mencari penghasilan. Oleh karena itulah dia memerintahkan Bazis DKI Jakarta mengelola pendapatannya untuk disalurkan kepada kaum dhuafa, fakir miskin, hingga yatim piatu.
"Bagi saya ini semua kegiatan di Pemprov DKI merupakan bagian dari ibadah, jadi memang saya enggak mencari tambahan pemasukan di sini," kata dia.
Keputusan tidak mengambil pendapatan sebagai wagub, kata Sandi, merupakan janji pada masa Pilkada DKI Jakarta 2017 yang dia tunaikan.
"Saya bernazar waktu masih mencalonkan bahwa seluruh pendapatan saya nanti setelah bertugas di Balai Kota murni semuanya untuk kegiatan zakat, infaq, dan shadaqah, tidak ada yang diambil untuk kami," ucap Sandi.
Pada saat masa kampanye, Sandi memang mengutarakan niat untuk menyumbangkan pendapatannya apabila terpilih menjadi wakil gubernur. Dia menilai gaji dan tunjangannya tidaklah begitu penting. Ia bersyukur karena sudah diberikan rezeki berlimpah oleh Tuhan.
"Itu yang saya ingin sampaikan, kalau calon pemimpin daerah itu berpikir investasinya (uang kampanye) kembali, ini negara akan hancur," ucap Sandi, 18 Oktober 2016.
Sandi kembali menegaskan komitmennya itu setelah terpilih pada Pilkada DKI Jakarta bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Untuk keperluan sehari-hari, Sandi dan keluarganya akan mengandalkan tabungan dan usahanya selama ini.
Sumber: Kompas.com
0 Response to "SALUT...Sandiaga Pastikan Tidak Akan Ambil Pendapatannya sebagai Wagub..."
Posting Komentar