Drawing Piala Dunia 2018: Tak Ada Grup Neraka!!

Kumparan.com

Drawing Piala Dunia 2018 sudah dilakukan. Sebanyak 32 tim peserta diundi ke dalam delapan grup dalam malam pengundian yang dilakukan di State Kremlin Palace, Moskow, Jumat (1/12/2017) malam WIB.
Dari hasil undian tersebut, tidak ada grup neraka. Beberapa tim besar memang berada dalam satu grup. Tetapi, tidak sampai ada tiga tim kuat berada dalam satu grup.

Dalam undian yang dipandu oleh eks-striker Tim Nasional Inggris, Gary Lineker, dan jurnalis asal Rusia, Maria Komandnaya, tersebut, tuan rumah Rusia berada di Grup A bersama dengan Arab Saudi, Mesir, dan Uruguay. Sementara itu, juara bertahan Piala Dunia, Jerman, berada di Grup F, bersama Meksiko, Swedia, dan Korea Selatan.
Beberapa grup juga menghasilkan pertemuan menarik. Ambil contoh Portugal dan Spanyol yang tergabung di Grup B. Keduanya "dilengkapi" oleh Maroko dan Iran.
Di lain tempat, ada Belgia dan Inggris yang tergabung di Grup G bersama Panama dan Tunisia. Brasil? Mereka tergabung di Grup E bersama Swiss, Kosta Rika, dan Serbia. Adapun, Argentina tergabung di Grup D bersama Islandia, Kroasia, dan Nigeria.


Sumber: Kumparan.com

0 Response to "Drawing Piala Dunia 2018: Tak Ada Grup Neraka!!"

Posting Komentar